Wednesday

Review Nissan Serena

Nissan Serena adalah mobil berjenis van 5 pintu yang diproduksi oleh Nissan Motor Company. Mobil ini diluncurkan pada tahun 1991 dengan menyasar kelas van kompak, tetapi ukurannya bertambah besar seiring perubahan generasi. Generasi awal mobil ini menggunakan penggerak roda belakang dengan suspensi per daun. Generasi berikutnya sudah menggunakan suspensi independen dan menggunakan penggerak roda depan atau 4WD.

Berikut kami sampaikan  Review Nissan Serena

Eksterior 


Image result for nissan serena

Desain eksterior dari spesifikasi Nissan Serena ini terlihat simpel namun tetap memberikan kesan yang menawan pada setiap sisinya. Mulai dari bagian fascia depannya memiliki grill berukuran besar dengan desain yang menarik serta dipadukan dengan lampu utama yang menyatu membuat Nissan Serena terlihat sangat menawan. Lampu utamanya yang memiliki jenis Xenon Headlamp with auto On/Off akan memberikan pencahayaan yang sangat terang yang akan menyala secara otomatis sesuai dengan tingkat kegelapan. Lalu pada bagian bawahnya memiliki front bumper berukuran sedang dengan aksen foglamp pada tiap sisinya membuat Nissan Serena semakin terlihat menarik. Sedangkan pada bagian sampingnya malah terlihat begitu mewah karena memiliki kaca samping berukuran besar dengan memiliki aksen chrome pada handle pintunya dan memiliki pintu geser di tiap sisi pada baris keduanya. Lalu pada bagian belakang dari spesifikasi Nissan Serena tak kalah mewahnya karena memiliki fascia belakang yang luas dengan lampu belakang yang memanjang dan memiliki aksen chrome pada bagian tengah yang terdapat emblem Serena. Dengan aksen rear spoiler pada sisi belakang atasnya akan memberikan kesan sporty namun tidak terlalu kuat.

Interior


Image result for nissan serena 

Bukan merupakan hal yang mengagetkan lagi untuk sebuah mobil MPV yang menawarkan kenyamanan maksimal. Spesifikasi Nissan Serena yang dapat menampung kapasitas hingga 7 penumpang ini memiliki interior luas dipadukan dengan material interior yang berkualitas akan memberikan kenyamanan maksimal pada seluruh penumpang di dalam Nissan Serena ini. Tata ruang interior apik sangat artistik dengan memiliki konsep walkthrough cabins didominasi oleh warna hitam nan elegan memberikan premium amibience menenangkan sekaligus memberi prestige tinggi bagi setiap penggunanya. Setiap kursi yang ada pada Nissan Serena pun memiliki pengaturan dalam 10 macam konfigurasi berbeda menambah sisi praktis multifungsi MPV. Pada bagian depannya terdapat dashboard yang cukup futuristik dengan memiliki beberapa panel fitur yang mana akan memungkinkan pengemudi serta penumpang bagian depan untuk mengaktifkan fitur yang ada sehingga perjalanan akan lebih mengasyikkan. Bahkan spesifikasi Nissan Serena juga menghadirkan fitur premium berupa audio visual dengan layar LCD 6 inci touch screen pada bagian dashboard depan dan LCD 10 inci di baris kedua yang akan semakin memanjakan perjalanan yang dilakukan.

Dimensi


Sesuai dengan jenisnya yakni mobil MPV dimensi dari Nissan Serena ini cukup panjang, luas, tinggi yang membuat mobil ini semakin nyaman, mantap dan handal untuk berbagai macam kebutuhan. Spesifikasi Nissan Serena memiliki dimensi berukuran 4.685 x 1.695 x 1.865 mm dengan berat 1580 kg akan membuat mobil ini begitu cocok untuk jalanan perkotaan. Dengan kapasitas tangki yang sanggup menampung bahan bakar hingga 60 liter akan memberikan penyimpanan yang cukup banyak untuk perjalanan jarak jauh. Nissan Serena memiliki sistem suspensi Independent MacPherson Strut with Stabilizer pada bagian depannya dan Torsion Beam with Stabilizer pada bagian belakangnya akan meredam guncangan sehingga performa handlingnya akan maksimal dan memberikan kenyamanan dalam perjalanan. Lalu untuk sistem pengeremannya, Nissan Serena menggunakan sistem Ventilated Disc pada bagian roda depan dan Disc non Ventilated pada roda belakangnya dirasa sudah cukup untuk mengurangi atau menghentikan mobil ini saat melaju di jalanan. Memiliki konsep Indulge In The Magical Shape dengan luas kabin 3060 x 1360 akan memberikan keleluasaan bergerak tanpa khawatir terbentur. Sedangkan untuk kapasitas bagasinya mobil ini memungkinkan dapat menyimpan barang bawaan yang banyak dengan memanfaatkan kursi baris terakhir yang dapat dilipat ke samping. Selain itu pada spesifikasi Nissan Serena ada kapasitas penyimpanan barang bawaan seperti stofer bayi atau peralatan golf di bawah kabin belakangnya.

Mesin


Lalu untuk dapur pacu dari spesifikasi Nissan Serena ini memiliki kapasitas mesin yang cukup besar membuat tenaga yang dihasilkan tergolong lebih dari cukup untuk sebuah mobil MPV di Indonesia. Dengan menggunakan mesin MR 20 berkapasitas 2.0 liter dengan 4 silinder segaris,DOHC dan memiliki sistem penggerak roda depan, Nissan Serena sanggup memuntahkan tenaga maksimal mencapai 147 PS pada putaran mesin 5.600 RPM dengan torsi maksimal mencapai 206 Nm pada putaran mesin 4.400 RPM. Tenaga tersebut disalurkan melalui transmisi CVT (Continuos Variable Transmition)yang membuat Nissan Serena mudah untuk berakselerasi dalam meraih top speed tanpa mengalami gejala hentakan pada saat perpindahan gigi. Dengan tenaga dan torsi tersebut pun sebenarnya sudah lebih dari cukup untuk perjalanan perkotaan maupun antar kota.

Fitur


Nissan Serena ini juga dilengkapi dengan AC Dual Zone Control Autoclimate yang memberikan kesejukan otomatis sesuai dengan suhu pada saat melakukan perjalanan tertentu. Dengan ventilasi AC (AC REAR Cooler with Roof Vents) yang terdapat pada bagian belakangnya pun akan memberikan kesejukan yang menyeluruh di dalam kabin.

0 komentar:

Post a Comment